Apa Keistimewaan Aqiqah?

Apa Keistimewaan Aqiqah

Seperti yang telah kita ketahui bahwa, setiap ibadah yang disyariatkan oleh Allah SWT tentunya memiliki manfaat dan hikmah yang besar bagi umat manusia. Termasuk anjuran untuk melakukan aqiqah atau penyembelihan kambing setelah kelahiran anak. 

Umat Islam disyariatkan untuk melaksanakan aqiqah sebagai bentuk rasa syukur dan terima kasih atas berkah dari Allah SWT berupa anak keturunan. Lalu, apa keistimewaan aqiqah? Simak informasi selengkapnya di sini! 

Apa Keistimewaan Aqiqah sebagai Syariat Islam? 

Aqiqah menjadi sebuah sunnah yang sangat dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Sebagaimana Rasulullah SAW bersabda dalam  hadits riwayat Abu Daud, An Nasai, dan Ibnu Majah yang artinya, “Setiap anak tergadaikan dengan aqiqahnya, disembelihkan untuknya pada hari ketujuh”.

Prosesi aqiqah dilakukan dengan mencukur rambut bayi dan menyembelih kambing. Jika aqiqah tersebut dilakukan untuk anak laki-laki, maka disunahkan menyembelih dua ekor kambing, dan bagi anak perempuan cukup menyembelih satu kambing. 

Apa keistimewaan aqiqah? Syekh Abdullah Nashih Ulwan dalam kitab berjudul Tarbiyatul Aulad Fil Islam mengatakan, aqiqah memiliki beberapa keistimewaan atau hikmah. Berikut ini keistimewaan aqiqah. 

  1. Menghidupkan Sunnah Nabi SAW

Menjalankan aqiqah adalah salah satu bentuk menghidupkan sunnah Rasulullah SAW dalam meneladani Nabi Ibrahim AS, tatkala Allah SWT menebus putra tercinta dari Nabi Ibrahim yaitu Nabi ismail A.S yang disembelih.

  1. Mengandung Unsur Perlindungan dari Setan

Aqiqah mengandung unsur perlindungan dari setan yang mengganggu terhadap anak yang dilahirkan. Hal ini sesuai dengan makna hadis, dimana artinya berbunyi, “Setiap anak itu tergadai dengan aqiqahnya.” Sehingga bagi anak yang telah ditunaikan aqiqahnya, insya Allah akan lebih terlindung dari gangguan setan yang sering mengganggu anak-anak.

  1. Memberikan Syafaat bagi Kedua Orang Tua
Apa Keistimewaan Aqiqah

Aqiqah merupakan tebusan bagi anak yang dilahirkan untuk memberikan syafaat bagi kedua orang tuanya kelak di hari akhir. Hal ini sebagaimana Imam Ahmad mengatakan bahwa, “Dia tergadai dari memberikan syafaat bagi kedua orang tuanya (dengan aqiqahnya).”

  1. Bentuk Pendekatan Diri kepada Allah SWT

Menjalankan aqiqah menjadi salah satu bentuk pendekatan diri seorang hamba kepada Allah SWT, sekaligus sebagai bentuk rasa syukur atas karunia yang telah dianugerahkan Allah SWT berupa kelahiran sang anak.

  1. Sebagai Sarana Kegembiraan dalam Pelaksanaan Syariat Islam

Aqiqah menjadi sarana menampakkan rasa gembira dalam melaksanakan syariat Islam, dan kegembiraan atas bertambahnya keturunan mukmin yang akan memperbanyak umat Rasulullah SAW pada hari kiamat.

  1. Memperkuat Ukhuwah di antara Masyarakat

Aqiqah juga dapat menjadi sarana dalam memperkuat ukhuwah (persaudaraan) di antara masyarakat.

  1. Sarana Merealisasikan Prinsip Keadilan Sosial

Keistimewaan atau hikmah Aqiqah yaitu menjadi sarana untuk merealisasikan prinsip-prinsip keadilan sosial serta menghapuskan gejala kemiskinan di dalam masyarakat. Seperti dengan adanya olahan daging kambing yang dibagikan kepada fakir miskin.

Demikian keistimewaan aqiqah yang patut Ayah Bunda ketahui, prosesi aqiqah sungguh memiliki banyak manfaat di dalamnya bagi yang melaksanakan. 

Ayah Bunda tak perlu khawatir dan takut kesulitan dalam melaksanakan prosesi aqiqah. Ayah Bunda bisa mengandalkan jasa aqiqah yang amanah dan berpengalaman seperti Cahaya Aqiqah. Cahaya Aqiqah akan membantu Ayah Bunda yang berasal dari wilayah JaBoDeTaBek dalam melakukan aqiqah untuk buah hati tercinta. Mulai dari penyembelihan kambing hingga mengolah daging yang telah disembelih. Hubungi kontak kami untuk informasi dan pemesanan.